STUDI KELAYAKAN IMPLEMENTASI PROGRAM SEKOLAH PENGGERAK DI SMA NEGERI 1 SOE TAHUN 2023
Abstract
Program Sekolah Penggerak merupakan penyempurnaan program transformasi sekolah sebelumnya. Program Sekolah Penggerak akan mengakselerasi sekolah negeri/swasta di seluruh kondisi sekolah untuk bergerak 1-2 tahap lebih maju. Tujuan dari penelitia ini adalah Untuk mengetahui kesiapan sekolah dalam merealisasikan program sekolah penggerak. Penelitian ini tergolong penelitian kualitatif dengan jenis verifikatif, Subjek dalam penelitian ini ialah unsur kepala sekolah, guru dan wakasek kurikulum yang berjumlah 5 orang. Hasil dari penelitian menunjukan bahwa 1) dari aspek penguatan sumber daya manusia bertujuan untuk meningkatkan kemampuan tenaga pendidik dalam menjalankan tugas mengajar dengan beradaptasi pada pemanfaatan teknologi yang semakin canggih dan terfokus pada pembelajaran yang berpusat pada peserta didik melalui Project Profil Pelajar Pancasila. Namun pada kenyataannya yang terjadi di SMA N 1 Soe belum ada pelatihan dan pendampingan bagi kepala sekolah, penilik dan guru; 2) dari aspek digitalisasi sekolah, secara umum sekolah suda siap untuk menerapkan program sekolah penggerak, terbukti melalui semua warga sekolah sudah mendapatkan akses internet melalui hotspot dari lembaga selain akses internet sekolah juga sudah memiliki wirles technology yang berupa : GPS dan navigasi dengan bantuan pancaran gelombiang dari teknologi warles, computer dan laptop yang sudah tersedia sim card yang membantu computer dapat terkoneksi dengan internet, smatrtphone atau hanphone genggam; 3) dari aspek pembelajaran dengan paradigma baru, belum semua guru di SMA N 1 Soe lulus dalam mengikuti seleksi untuk menjadi guru penggerak yaitu hanya 2 orang guru saja yang sudah lulus dan memenuhi syarat untuk menjadi guru penggerak di sekolah tersebut.
Kata kunci : Studi Kelayakan, Pendidikan, Afektif, Kognitif, Psikomotorik